10 Tips Mudah Membuat Kamar Tidur Sederhana Tapi Indah

Kamar Tidur Sederhana Tapi Indah – Apa kamar yang indah harus selalu mewah? Harus selalu luas? Atau harus selalu menggunakan furniture mahal? Tentu saja tidak. Kamar yang indah adalah kamar yang membuat nyaman penghuninya, tidak membosankan, serta tidak terlihat berantakan.

Menciptakan kamar tidur sederhana tapi indah tidaklah sulit, hanya perlu disesuaikan dengan selera penghuninya, entah dari warna dinding, motif dinding, material furniture, dan sebagainya. Nah, berikut akan disajikan beberapa tips membuat kamar tidur indah dengan tampilan sederhana dan budget seadanya. Yuk simak!

10 Tips Mudah Membuat Kamar Tidur Sederhana Tapi Indah

11. 10 Tips Mudah Membuat Kamar Tidur Sederhana Tapi Indah

1. Pilih Furniture Hemat Tempat

Tips pertama ini cocok untuk kamar yang berukuran sempit. Dengan memilih furniture hemat tempat, pastinya ruangan terasa lebih luas dan tidak sumpek. Anda bisa menggunakan tempat tidur yang memiliki laci di bagian bawahnya, memilih meja belajar berdesain minimalis, menggunakan rak gantung, dan sebagainya.

Selain menghemat tempat, furniture semacam itu akan menambah kesan indah pada kamar, terlebih jika pemilihan warnanya selaras dengan warna dinding. Anda juga bisa memilih furniture berbentuk unik, asal tidak memakan banyak ruang, sehingga nilai estetik tetap terjaga.

2. Memilih Warna Terang

Jika ingin memiliki kamar tidur sederhana tapi indah, pemilihan warna terang untuk dinding atau furniture adalah jalan ninjanya. Ya, pemilihan warna terang dapat membangkitkan suasana ceria, membuat ruangan tampak cerah dan indah, serta memberi kesan luas.

Pemilihan warna kamar juga harus disesuaikan dengan warna favorit pemilik kamar tersebut, sehingga selalu nyaman dan betah. Untuk penggemar warna maskulin, abu-abu, biru, atau coklat muda bisa jadi pilihan, sementara bagi penggemar warna feminim, dapat memilih warna pink, kuning, biru, atau lainnya. Nah, agar tidak monoton, Anda dapat padukan beberapa warna dalam satu ruangan, asal selaras dan tak terlalu kontras.

3. Tambahkan Cermin Ukuran Besar

Keberadaan cermin mampu membuat ruangan terkesan lebih luas dari ukuran aslinya. Ya, cermin akan memantulkan cahaya sehingga menghasilkan ilusi optikal pada ruangan yang membuat ruangan tersebut terasa lebih luas. Selain cermin di meja rias, Anda bisa tambahkan cermin full body atau memilih lemari pakaian dengan cermin besar.

Nah, untuk menjadikan kamar tidur sederhana tapi indah, berilah hiasan di tepian cermin, entah lampu tumblr, dedaunan palsu, atau tanaman kering. Jangan lupa sesuaikan warna bingkai cermin dengan desain keseluruhan kamar Anda agar selaras.

4. Atur Pencahayaan Sebaik Mungkin

Warna dinding yang terang belum cukup membuat ruangan tampak indah dan luas, imbangilah dengan pencahayaan yang baik. Masuknya cahaya matahari dari jendela mampu membuat ruangan lebih luas, terang, dan tidak pengap. Ruangan akan terasa segar dan aesthetic di siang hari.

Selain cahaya dari matahari, gunakan pula pencahayaan dari lampu pada malam hari. Nah, Anda bisa gunakan dua jenis lampu, yakni lampu terang dan lampu remang-remang.

Lampu terang bisa digunakan pada sore hingga malam sebelum tidur agar ruangan tampak cerah pula. Sementara lampu remang-remang bisa digunakan pada malam hari menjelang tidur untuk membuat suasana lebih tenang, sehingga kualitas tidur lebih maksimal.

5. Menggunakan Floating Table

Kamar tidur sederhana tapi indah bisa tercipta jika Anda memilih furniture yang tepat. Salah satu rekomendasi furniture yang hemat ruang tapi tetap menonjolkan nilai keindahan adalah floating table. Floating table atau meja melayang bisa dimanfaatkan untuk menyimpan barang, entah hiasan berupa vas bunga, pigura, buku, atau boneka. Sementara itu, pada bagian bawahnya bisa digunakan untuk meletakkan keranjang, tempat sampah, atau lainnya.

Floating table juga menjadikan kamar lebih unik dan eye catching, terlebih jika didukung dengan pemilihan material dan warna yang sesuai desain keseluruhan kamar.

6. Buat Tempat Penyimpanan Unik

Pemilihan tempat penyimpanan juga harus dipikirkan, usahakan tidak membuat kamar menjadi monoton, juga tidak membuatnya terlalu ramai. Selain memiliki lemari penyimpan pakaian, laci penyimpanan barang penting, Anda bisa tambahkan tempat penyimpanan terbuat dari rotan yang dianyam. Tempat semacam itu akan membuat kamar tampak rapi tanpa menghilangkan nilai keindahan.

Letakkan kotak penyimpanan tersebut pada rak di atas tempat tidur, di meja belajar, atau di sudut ruangan.

7. Maksimalkan Dinding

Selain memberi cat berwarna cerah pada dinding, Anda bisa memberi wallpaper menarik untuk membuat kamar tidur sederhana tapi indah. Selain wallpaper, bisa pula memasang lukisan, bingkai foto, atau cermin dinding aesthetic agar tidak monoton. Hiasan dinding semacam itu dapat mengalihkan perhatian seseorang dari ukuran kamar yang tidak luas.

Baca Juga  5 Ide Desain Ruang Resepsionis Kantor yang Memikat Pengunjung

Cara lain untuk memaksimalkan dinding adalah menempelkan memo board berbentuk unik dengan warna menarik. Memo board tersebut akan menambah nilai aesthetic, apa lagi jika Anda menggunakannya sebagai tempat catatan, menempel foto, serta hiasan-hiasan lucu.

8. Gunakan Motif Garis-Garis

Motif yang paling aman untuk membuat desain kamar menarik adalah motif garis-garis. Motif ini mampu mengubah tampilan ruang tidur secara signifikan. Jika motif garis horizontal, maka ruangan terkesan lebih lebar, jika motif garis vertikal maka ruangan terkesan lebih tinggi.

Motif tersebut tidak hanya bisa diaplikasikan pada dinding saja, tapi juga bisa digunakan untuk lantai keramik atau karpetnya. Dengan begitu, ruangan tidak monoton, lebih eye catching, serta membuat betah dan nyaman.

9. Pemilihan Tirai yang Selaras dengan Desain Kamar

Untuk membuat kamar tidur sederhana tapi indah, perlu menggunakan tirai jendela yang tepat. Ya, tirai juga berperan dalam menambah keindahan kamar tidur. Agar ruangan tampak lebih tinggi, Anda bisa memilih tirai yang lebih panjang dari ukuran jendelanya. Gantungkan tirai tersebut hingga mendekati langit-langit kamar, sehingga ruangan yang berukuran standar terlihat makin tinggi.

Pilih pula warna tirai yang terang atau selaras dengan warna dinding kamar. Hal ini dilakukan agar kamar tampak lapang dan harmonis. Selain menyelaraskan dengan warna dinding, Anda juga bisa menyamakan warna serta motif tirai dengan sprei kasur agar matching.

10. Lupakan Headboard

Keberadaan headboard akan membuat kamar mungil Anda terlihat penuh, jadi sebaiknya hindari headboard spring bed atau kasur busa. Anda bisa menggantinya dengan floating table, rak gantung, atau hiasan dinding agar tidak monoton. Floating table atau rak gantung tentu lebih multifungsi, bisa digunakan sebagai tempat penyimpanan buku, boneka, album foto, atau barang lainnya.

Eits, tapi jangan berlebihan dalam menyimpan barang di rak, ya! Rak yang terlalu penuh juga membuat kamar terlihat sumpek. Jadi, gunakan ruang kosong di atas tempat tidur dengan bijak tanpa menghilangkan nilai keindahannya.

Ide Kamar Tidur Sederhana Tapi Indah

Tidak sulit bukan membuat kamar tidur sederhana tapi indah? Bahkan Anda tak perlu mengeluarkan biaya besar untuk renovasi ruangan privat tersebut. Buatlah kamar terasa lapang dengan pemilihan warna dinding, lantai dan furniture yang tepat. Furniture multifungsi juga sangat membantu terciptanya kamar yang rapi, tertata, tidak sumpek, tanpa menghilangkan nilai estetika.

Jadi, kapan mulai ubah desain kamar dengan tips-tips di atas?
Baca juga artikel tentang desain ruang resepsionis kantor dan tata letak ruang kantor di e tabloid kreasi rumah.

error: Content is protected !!
Scroll to Top